Apa salah satu acara yang ditunggu di Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-723? Salah satunya Pasar Malem Tjap Toenjoengan (PMTT). Digelar sejak 3 Mei hingga 5 Juni 2016, acara tahunan ini dihelat di Food Festival Pakuwon City, Surabaya.
“Secara umum, pelaksanaan PMTT tahun ini tak berbeda jika dibanding tahun lalu. Karena pelaksanaan PMTT memang ingin bertahan pada konsep awal. Salah satunya, tak ada sekat yang membatasi ruang gerak pengunjung,” jelas Prasetyo, koordinator event PMTT.
Walikota Surabaya Tri Rismaharini saat membuka PMTT juga mempertegas hal ini. Katanya, Pasar Malem Tjap Toenjoengan sudah menjadi ikon tersendiri bagi kehidupan warga Kota Pahlawan, sehingga perlu dijaga.
PMTT masih menyuguhkan imaji keramaian Jalan Toenjoengan masa silam. Lengkap dengan sejumlah asesoris acara yang berkesan klasik namun tetap artistik. Dengan konsep ini, PMTT tiap hari mampu meraih pengunjung mencapai 7 ribu orang. Bahkan saat liburan bisa mencapai 30 ribu pengunjung.
Seperti biasanya, acara ini diramaikan dengan berbagai macam stan kuliner yang tersebar di Kota Pahlawan. Belum lagi, dengan rangkaian perlombaan dan pertunjukan disajikan tiap malamnya.
naskah : fahmi azis | foto : zulfikar firdaus