Gagasan IMAJI INDONESIA muncul menjelang selebrasi peringatan 2 tahun IndonesiaImages yang digelar sebagai ucapan terima kasih sekaligus apresiasi pada rekanan, partner, awak kontributor, dan pembaca setia www.indonesiaimages.net.
Lalu muncul ide membuat sebuah forum yang digelar secara kontinyu, melibatkan tokoh-tokoh media, baik media industri, praktisi fotografi, sinematografi, penulis sastra, lembaga pendidikan tinggi, akademisi, dan masih banyak lagi, untuk menggali kisi-kisi terbaik nusantara di media massa.
Forum yang dimaksud meliputi :
Diskusi
Diskusi reguler dengan tema dunia jurnalistik. Menghadirkan pemerhati, praktisi, dan penikmat media massa baik dari dalam maupun luar negeri, dengan tema isu terkini, strategis, dan inspiratif.
Workshop
Workshop jurnalistik yang melibatkan para praktisi media dengan tema-tema empiris, terkini, dan diharap bermafaat bagi dunia jurnalistik tanah air.
Eksebisi
Pameran karya jurnalistik, dalam hal ini info graphic atau graphic news, kartun editorial, dan foto.
Presentasi – Produk visual yang meliputi slideshow photo jurnalistik, pemutaran film dokumenter, pemutaran film dengan kualifikasi dan tema yang dianggap selaras dengan visi dan misi Imaji Indonesia.
IMAJI INDONESIA, sebagai sebuah gagasan untuk terlibat dalam upaya memberi warna pada Indonesia, diharap tumbuh menjadi ruang berdialektika, sekaligus memberi output konkret pada industri media massa Indonesia.
Info Lengkap :
Telp (031) 8712455
Email info [at] indonesiaimages.net