Percayalah, Oktober tahun ini jadi momen tepat untuk berkunjung di Tasikmalaya, Jawa Barat. Karena di bulan ini, Tasikmalaya akan menggelar serangkaian event menarik bertajuk Tasikmalaya Oktober Festival (TOF).
Sumber indonesiaimages menyebutkan, acara ini dihelat sekaligus untuk menyambut hari jadi kota ke-16, dan jadi ajang gabungan dari beberapa acara yang telah digelar sebelumnya, Tasik Creative Festival, Tasikmalaya Culture and Craft Festival, dan Tasikmalaya Invesment Expo Conference.
Bila tahun lalu mengangkat payung geulis sebagai ikon kegiatan, tahun ini TOF mengangkat ekonomi kreatif dan UMKM. Pemerintah Tasikmalaya juga tengah berkerja sama dengan beberapa negara Asean serta perwakilan dari Jerman dan Palestina untuk dapat hadir dalam acara ini.
Mengutip web indonesia.travel, Tasikmalaya Oktober Festival (TOF) akan berlangsung pada 14 -17 Oktober 2017 dengan mengambil tempat di Jalan Sutisna Senjaya Alun-Alun Kota Tasikmalaya, sedangkan bazar produk UMKM akan dilaksanakan di Jalan Pemuda dan Jalan HZ Mustofa Kota Tasikmalaya. Selama acara berlangsung akan ada empat panggung terpisah di dua lokasi jalan tersebut. Untuk panggung utama berada di kawasan Hazet dan ada pula panggung di depan Alun-Alun saat kegiatan karnaval. (sp/dodo/foto : indonesia.travel)